Lombok Timur, DTulis.com - Lonjakan penyeberangan terjadi di pelabuhan Kayangan-Poto Tano saat perayaan event MXGP Samota 2022, hal ini dikatakan langsung oleh General Manager ASDP Ahmad Faisal, Senin (27/6/2022).
General Managet ASDP Pelabuhan Kayangan -Poto Tano Ahmad Faisal menjelaskan adanya lonjakan sebanyak 50% lebih dari hari normal saat event MXGP Samota 2022.
" Dari data kami sebanyak 6.000 kendaraan yang melakukan penyeberangan, semua itu di luar logistik,"ujarnya pada media saat diwawancarai, Senin (27/6/2022).
Secara rinciannya, per tanggal 24 Juni 2022 sebanyak 4.864 penumpang dengan 1.507 kendaraan yang menyebrang.
Sementara tanggal 25 Juni 2022 sebanyak 5.695 penumpang dengan 1.836 kendaraan
Sedangkan untuk tanggal 26 Juni 2022 sebanyak 3.884 penumpang dengan 1.213 kendaraan.
"Hari normal hanya ratusan namun saat pelaksanaan event MXGP Samota 2022 ini meningkat drastis," tutur Faisal.
Lebih lanjut, GM ASDP juga mengatakan pihaknya melakukan penambahaan kapal pada malam minggu yang awalnya 10 menjadi 11 kapal akibat lonjakan tersebut.
Sementara itu mengingat MXGP akan digelar 2 kali untuk tahun depan, ASDP sudah melakukan persiapan dimana pihaknya telah membuat ruang tunggu permanen untuk mengantisipasi lonjakan yang akan terjadi.
"Untuk antisipasi, tahun depan MXGP akan digelar 2 kali di Lombok dan Pulau Sumbawa. Jadi kita sudah persiapkan ruang tunggu di kayangan dan poto tano, itu permanen. Untuk kapasitasnya bisa menampung sekitar 300 orang," tegasnya.
"Ruang tunggu dengan kapasitas 300 orang itu di peruntukan tidak hanya untuk event MXGP saja namun untuk menopang pariwisata yang ada di Lombok Timur dan Sumbawa nantinya. Ini merupakan janji kami kepada pemerintah daerah guna meningkatkan pelayanan," tutupnya.
0 Komentar