Lombok Barat, DTulis.com - Sebuah mobil tanki yang memuat BBM diduga ilegal telah diamankan Polsek Kediri, hal ini diungkapkan langsung oleh Kapolsek Kediri IPTU Pulung Anggara Surya Putra kepada media ini, Jum'at (9/1/2026).
lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa jenis BBM yang diangkut masih dalam proses pemeriksaan. "Masih dalam penyelidikan, ukuran tanki yang memuat BBM itu 500 liter, " ungkapnya.
Lebih lagi, Kapolsek Kediri IPTU Anggara Surya sapaanya menerangkan bahwa penangkapan tersebut dilakukan apda kamis malam pukul 23.00 WITA di Kediri Induk.
"Iya betul kita amankan pada Kamis Malam jam 23.00 WITA di Kediri Induk," ujarnya.
Sementara itu, Polsek Kediri saat ini sedang melakukan pemeriksaan terhadap supir untuk dilakukan pengembangan lebih lanjut.

0Komentar