Lombok Barat, DTulis.com - Sebelum pengurus Perselobar Faisal menagih janji anggaran kepada Ketua KONI Lombok Barat H. Herman sebesar 100 juta rupiah.
Terkait hal tersebut, ketua KONI Lombok Barat H. Herman saat di konfirmasi menjelaskan bahwa anggaran tersebut sudah ada bahkan jumlahnya 300 juta.
"Anggaran sudah aman, sudah terkumpul 300 juta. Kita dapat suport dari Pemda Lobar, Perusahaan air minum Narmada dan dari uang pribadi saya juga," jelasnya.
Lebih lanjut, H. Herman juga mengatakan sebenarnya anggaran yang 100 juta akan digunakan untuk pembinaan dimana 50 juta untuk keberangkatan perselobar dan 50 jutanya lagi untuk piala U15 nanti.
Tak hanya itu, Ketua KONI Lombok Barat memaparkan pihaknya akan mensuport full perselobar yang merupakan satu-satunya perwakilan dari NTB.
Sementara itu, H. Herman juga menambahkan bahwa Pemerintah Provinsi NTB belum ada mensuport dan berharap semoga Gubernur NTB mensuport perselobar yang merupakan perwakilan Provinsi Nusa Tenggara Barat.
"Dari Pemprov NTB belum, tapi semoga pak gubernur bisa mensuport nantinya karena ini bukan mewakili lombok barat saja tapi Provinsi Nusa Tenggara Barat," tandasnya.
Selain itu, H.Herman juga berusaha untuk memberikan bonus jika perselobar bisa masuk ke babak Final.
"Saya tidak berani janji, tapi saya bilang Insyaallah jika perselobar lolos ke babak final nanti maka akan kita berikan bonus," tutupnya.
0 Komentar